Kamis, 20 Agustus 2009

KRI Diponegoro 365 Kapal Tercanggih Indonesia

KRI Diponegoro 365 Kapal Tercanggih Indonesia

Gan,udah pernah denger kapal perang Indonesia yang punya julukan "si silukan" ?

kapal itu adalah kapal tercanggih yang di miliki negara Indonesia..

kapal ini mempunya nama resmi KRI DIPONEGORO.mempunya no lambung 365.

KRI Diponegoro merupakan salah satu dari empat kapal perang kelas SIGMA (Ship Integrated Geometrical Modularity Approach) yang dibeli pemerintah Indonesia dari perusahaan galangan kapal Schelde Naval Shipbuilding Belanda pada 2004.

Kapal dengan panjang geladak utama 90 meter dan lebar 12,2 meter serta tinggi 8,2 meter, tiba di Indonesia pada 31 Agustus 2007 dan langsung bergabung di jajaran Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) TNI AL.

Kapal yang memiliki kecepatan jelajah 25,2 knot atau setara dengan 40 kilometer per jam itu, dilengkapi senjata anti serangan udara, anti kapal atas air, anti kapal selam dan perang elektronika.

Kapal ini memiliki daya dorong 2 X 7.400 hp, kemampuan tempur atau persenjataan terdiri dari AAW/Anti Air Warfare (Anti Serangan udara), ASuW/Anti Surface Warfare (Anti kapal atas air), ASW/Anti Submarine Warfare (Anti Kapal Selam, W/Electronic Warfare (Perang Electronika), jumlah personel 80 orang.
KRI DIPONEGORO di lengkapi persenjataan berupa:

Spoiler for senjatanya...:

- 2 peluncur Rudal MBDA
- 2 peluncur Rudal Exocet MM 40
- 2 Meriam Tetrol Otto Melara 76 mm Super Rapiod
- peluncur Senjata Bawah Air Eurotrop
- 2 peluncur B 515/3/T Triple Torpedo Laucher


Adapun untuk melengkapi sistem pertahanan menggunakan system Perang Elektronika (Pernika) berupa Raytheon Integrated Navigation System, GFE, ESM DR 3000, ECM Scorpion, Decoy SKWS serta Secondary Gun.

dan ini adalah beberapa pic nya gan...

Spoiler for bentuk kapalnya:









Spoiler for senjatanya:











ini adalah heli yang selalu stay di kapal..



gmana menurut juragan??

ternyata bangsa qta punya juga kapal canggih...:

SUMBER:TKP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar